You are here: Home »

MOS SMA Negeri 9 Medan

Unknown Senin, Juli 09, 2012 0

Medan Labuhan | Gloobal berita - Masa Orientasi Siswa atau disingkat MOS merupakan masa pengenalan siswa baru terhadap lingkungan sekolah,Hal itu di jelaskan Kepsek SMA Negeri 9 Medan Sofyan,Spd

MOS di SMA Negeri 9 Medan dilaksanakan Pada tanggal 9 juli   2012 yang diisi dengan berbagai kegiatan pagi hingga sore (satu hari)

Dalam Masa Orientasi Siswa (MOS) ini ditegaskan Kepala sekalah bahwa jangan ada kekerasan terhadap siswa baru jika siswa baru merasa dirugikan atau ada ancaman oleh kak kelasnya segera laporkan kepada guru atau wakil kepala sekolah bapak Drs.J.Dabukke atau kepada saya kepala Sekolah tegas Sofyan,Spd

Diharapkan dengan MOS ini siswa -siswi baru merasa nyaman dan merasa akrab dengan lingkungan sekolah barunya sehingga mereka bisa belajar dengan baik dan bisa mengejar prestasi yang di harapkan,dalam hal itu Kepala sekolah juga memperingatkan kepada Pengurus Osis yang merupakan panitia MOS supaya benar-benar melakukan kegiatan ini jika terdapat laporan adanya kekerasan maupun ancaman terhadap siswa baru kepala sekolah memberikan sangsi dengan menguarkannya dari sekolah.tambah Sofyan

Sementara itu Wakil Kepala Sekolah Drs J.Dabukke mengatakan MOS ini merupakan ajang untuk melatih ketahanan mental, disiplin dan mempererat tali persaudaraan diantara siswa baru dan kakak kelasnya

Selain itu MOS juga merupakan sarana pengenalan terhadap kegiatan-kegiatan yang diadakan di SMA Negeri Labuhan Deli (SMA N 9 Medan)

Tujuan Utama dari kegiatan MOS ini adalah :
1. Memperkenalkan siswa pada lingkungan fisik sekolah SMA N 9 Medan
2. Memperkenalkan siswa pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku di SMA 9 Medan
3. Memperkenalkan siswa pada keorganisasian yang ada di SMA 9 Medan
4  Memperkenalkan siswa pada seluruh kegiatan yang ada di SMA 9 Medan
5. Mengarahkan siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai dengan bakat mereka
6. Menanamkan sikap disiplin, kepribadian, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung jawab, toleransi, dan berbagai nilai
positif lain pada diri siswa sebagai implementasi penanaman konsep iman, ilmu, dan amal
7. Menanamkan berbagai wawasan dasar pada siswa sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal di SMA  Negeri  9 Medan.

Pada kegiatan MOS tahun ajaran 2012 – 2013 ini, diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya :
1. Apel pagi yang di bimbing PKS SR.Sarumpait Spd.MSC dibantu Pengurus OSIS
2. Perkenalan OSIS,guru dan peraturan yang ada di SMA N 9
3. Pengembangan Minat dan Bakat.
4. Pengenalan Janji Siswa dan kode kehormatan siswa yang harus dipegang teguh dan dijalankan oleh siswa.
5. Pelajaran Baris berbaris (PBB).di bimbing Kakak kelas 2 dan 3 yang merupakan pengurus OSIS
    SMA Negeri 9
6. Pemberian materi leadership /kepemimpinan
7. Berbagai permainan 
    (Abu Hasan)

About The Author

Adds a short author bio after every single post on your blog. Also, It's mainly a matter of keeping lists of possible information, and then figuring out what is relevant to a particular editor's needs.

Share This Article


Related Post

Tidak ada komentar:

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkomentar. Komentar Kamu Sangat Berarti Buat Negara dan Juga Bangsa, Thanks A Lot