INTELEKTUAL BUKAN JAMINAN
SUKSES
Stabat,Gloobal Berita.com -Manusia
menggapai sukses tidak semata ilmu dan intelektualitas yang dibutuhkan, namun moral
dan akhlak dalam wujud emosional spiritual merupakan kunci yang tak boleh
diabaikan, dan oleh karenanya pendidikan anak usia dini merupakan sesuatu hal
yang harus menjadi perhatian.
Pernyataan
tersebut disampaikan Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH pada pembukaan
Pelatihan Kepala dan Guru Raudhatul Athfal se- Kabupaten Langkat bertempat di
aula PKK, Rabu (21/3).
”Saya menyambut
baik penyelenggaraan kegiatan ini, sebagai bagian upaya dalam meningkatkan
kemampuan kreatif, inovatif dan islami para pendidik generasi Islam mendatang”
ujar Ngogesa dalam pidato tertulis yang dibacakan Staf Ahli Bupati Bidang
Kemasyarakatan Amir Hamzah. Ditambahkannya, pelatihan ini juga merupakan bagian
mewujudkan kualitas pendidikan menuju masyarakat Langkat religius sejak dini.
Sebelumnya,
nada yang sama juga disampaikan PW IGRA Sumut Dra. Hj. Halimatussa’diyah MA
menekankan perlunya mempersiapkan intelektual Islam yang beriman dan bertaqwa
mulai usia dini melalui pendidikan RA, sebab tidak akan muncul anak-anak yang
baik tanpa guru yang baik.
Ketua IGRA Langkat,
Fatimah S.Sos selaku panitia melaporkan bahwa pelatihan diikuti 500 orang
peserta dari 250 RA se kab.Langkat dengan nara sumber Dra Halimatussa’diah MA
dan Ir Elpidayati S.Pdi (dari IGRA wil Sumut) dan Hj. Rahmadhaniar, S.Pd, Ahmad
Ramli, S.Pd dan Rudi Hartono (IGRA Langkat).
Pada kesempatan
itu Ketua TP PKK Langkat Ny.Hj. Nuraida Ngogesa diberikan kehormatan untuk
menyematkan tanda peserta pelatihan, sembari berpesan agar mengikuti pelatihan
dengan ikhlas demi perbaikan generasi. Tampak hadir Ketua MUI Langkat H. Achmad
Mahfudz, Kabag Kesos Sujarno, Kakan Kemenag H. T. Darmasyah dan sejumlah
undangan lainnya.(Agung)***
Foto :
- Hadiri IGRA : Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakat Amir Hamzah (paling kanan) mewakili Bupati Ngogesa Sitepu saat hadi di acara pembukaan Pelatihan Kepala dan Guru Raudhatul Athfal se- Kabupaten Langkat bertempat di aula PKK, Rabu (21/3).
- Hadiri IGRA : Ketua TP-PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa sesaat akan menyematkan tanda peserta pada acara pembukaan Pelatihan Kepala dan Guru Raudhatul Athfal se- Kabupaten Langkat bertempat di aula PKK, Rabu (21/3).
Nyanyi Bersama IGRA : Ketua TP-PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa bernyanyi bersama peserta
pelatihan yang terdiri dari Guru IGRA sesaat pembukaan pelatihan dimulai bertempat
di aula PKK, Rabu (21/3).
Tidak ada komentar: