Stabat| Gloobal berita -Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH menghimbau segenap orang tua untuk
benar-benar memberi perhatian yang besar bagi pembekalan pengetahuan agama,
karena dengan penanaman nilai-nilai agama yang dilakukan sejak dini akan
menciptakan generasi yang berhasil serta memiliki moral yang baik.
Pernyataan tersebut disampaikannya dalam sambutan tertulis yang
dibacakan Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan Amir Hamzah saat menghadiri
wisuda massal Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Taman Kanak-kanak Alqur’an
(LPPTKA) Badan Koordinasi Pemuda dan Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten
Langkat yang berlangsung di Gedung Serba Guna GOR Stabat, Rabu (7/6).
Ngogesa juga mengharapkan program Gemar Mengaji (Gerakan magrib mengaji)
yang pencanangannya diprakarsai DPD BKPRMI Kab. Langkat beberapa waktu lalu agar
menjadi perhatian orang tua untuk mematikan televisi dan menghentikan aktifitas
lain serta berfokus kepada penggiatan kegiatan mengaji bagi keluarga Muslim
serta meningkatkan hubungan harmonis antar keluarga.
Sementara itu Ketua TP-PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa menyampaikan
zakat pribadi keluarga H Ngogesa Sitepu SH sebesar Rp. 18 juta rupiah untuk
para santri. Beliau juga berkesempatan menyerahkan sertifikat kepada guru-guru RA/TKA
berprestasi atas penilaian LPPTKA-BKPRMI.
Ketua panitia wisuda massal santri LPPTKA BKPRMI ke-12 tahun 2012 Ahmad
Ramli melaporkan, kegiatan wisuda
diikuti 1.200 santri yang berasal dari 38 TK, TPA/RA yang ada di Kab.Langkat. Wisuda
massal ini merupakan salah satu program kerja BKPRMI Kab.Langkat setiap tahun.
“Kami sangat
berterima kasih atas dukungan moril, materil dari Bapak Bupati dan kami
seluruhnya yang hadir mengucapkan selamat terhadap capaian prestasi nasional
yang diraih”, kata Ramli yang disambut applaus para orang tua dan santri yang
memenuhi GOR dimaksud.(Agung)
Foto:
1. Foto Bersama: Ketua TP-PKK
Langkat Ny.
Hj. Nuraida Ngogesa diabadikan bersama para guru RA berprestasi di acara wisuda
massal LPPTKA-BKPRMI Kab. Langkat yang berlangsung di Gedung Serba Guna GOR Stabat,
Rabu (7/6)
2. Hadiri Wisuda Massal: Ketua
TP-PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa saat disambut
kehadirannya di acara wisuda massal LPPTKA-BKPRMI Kab. Langkat yang berlangsung
di Gedung Serba Guna GOR Stabat, Rabu (7/6)
3. Hadiri Wisuda Massal: Ketua
TP-PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa (paling kiri) saat
hadir di acara wisuda massal LPPTKA-BKPRMI Kab. Langkat yang berlangsung di
Gedung Serba Guna GOR Stabat, Rabu (7/6)
Tidak ada komentar: