“Saya bangga akan pribadi adinda, semoga ini
menjadi inspirasi bagi saudara-saudara kita yang lain“, sebut Bupati Ngogesa Sitepu saat menerima secara
khusus Ahmat usai menghadiri pelantikan ICMI di rumah dinas, Kamis (22/3).
Dalam kesempatan
itu Bupati spontan memberikan tali asih kepada Ahmat yang telah menyelesaikan
pendidikan S2 di Fakultas Hukum universitas Gajah Mada Yokyakarta dan kini
mengabdikan diri sebagai dosen tidak tetap di Fakultas Syariah IAIN-SU.
Ahmat yang kini
telah bergelar Sarjana Hukum Islam, Master of Low (SHI, LL.M) dalam kesempatan
itu menyampaikan terima kasih atas perhatian Bupati membantu Rp. 10 jt yang
akan dipergunakannya untuk memodifikasi alat transportasi roda 2 sebagai
pendukung aktifitasnya di kampus.
Pria bujangan
yang kini seorang diri karena kedua orang tua maupun saudaranya telah meninggal
dunia, sementara ia terlahir dalam kondisi keterbatasan fisik tidak memiliki
kedua tangan maupun kedua kaki. “Terima
kasih yang tak terhingga kepada Pak Bupati, semoga beliau berlimpah rezeki
terus memimpin Langkat“, ujar Ahmat yang tampak haru karena diterima secara
istimewa oleh pemimpin bumi religius itu.(agung)**
Foto:
1.&2. Bupati
Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH terlihat memberi perhatian penuh kepada Ahmat,
SHI, LL.M penyandang berkebutuhan khusus saat berada di kediaman rumah dinas,
Kamis (22/3)
3. Ahmat, SHI,
LL.M penyandang berkebutuhan khusus mengucapkan terima kasih kepada Bupati Langkat
H. Ngogesa Sitepu, SH usai menerima bantuan di kediaman rumah dinas, Kamis
(22/3)
Tidak ada komentar: