MANCHESTER | GLOOBAL BERITA- Manchester City tampil
trengginas kala menjamu Sunderland pada game week ke-7 Premier League.
Mendominasi penuh jalannya pertandingan, The Citizens sukses memetik
kemenangan meyakinkan 3-0, sekaligus menjaga rekor belum terkalahkan di
kandang sebanyak 33 laga.
Bermain di hadapan publik Etihad Stadium, Sabtu (6/10/2012), City langsung tancap gas. Absennya kapten tim Vincent Kompany tak lantas membuat City tampil bertahan. Pelatih Roberto Mancini tetap menginstruksikan anak asuhnya bermain menyerang demi mempertahankan rekor tak pernah terkalahkan di kandang yang bertahan dalam 32 laga terakhir.
Performa ofensif City pun langsung membuahkan hasil. Laga baru menginjak menit kelima. Seisi stadion langsung bergemuruh menyambut gol spektakuler Aleksandr Kolarov. Lewat eksekusi bola mati, tendangan bebas Kolarov meluncur deras ke gawang Simon Mignolet. 1-0 City unggul.
Skuad ‘Kucing Hitam’ Sunderland yang musim lalu mampu menahan City 3-3 di Etihad Stadium, coba merespon di menit ke-10. Stephane Sessegnon melepaskan tembakan voli yang sayangnya masih melintas di atas mistar.
City yang terus menekan kembali mendapat peluang di menit ke-20. Carlos Tevez memberikan umpan ke Pablo Zabaleta di sisi kotak penalti. Bek sayap asal Argentina ini pun langsung menyambutnya dengan tembakan, namun masih mampu diblok Mignolet.
Sepuluh menit berselang, giliran Mario Balotelli yang mendapatkan peluang mencetak gol. Berawal dari umpan silang Zabaleta ke muka gawang, Balotelli yang berada dalam kawalan bek Sunderland, gagal menyambar dengan sempurna, sehingga bola hanya melebar.
Sunderland yang banyak tertekan hanya sesekali mengancam gawang Hart. Salah satunya lewat tendangan mesin golnya, Stephen Fletcher. Sayang, tendangan Fletcher dari dalam kotak penalti masih terlalu lemah sehingga mudah diantisipasi Hart. Skor 1-0 untuk City bertahan hingga turun minum.
Memasuki interval kedua, laga langsung berlangsung dengan tempo cepat. Sunderland membuka peluang lebih dulu lewat aksi Fletcher namun masih gagal membuahkan hasil. Namun, aksi tersebut langsung dibalas dengan dua peluang emas yang diciptakan City. Pertama, tendangan Yaya Toure masih mampu ditepis Mignolet.
Sementara yang kedua, Mignolet harus berterima kasih kepada Danny Rose yang sukses mementahkan bola hasil tendangan Micah Richards tepat di garis gawang. Dua menit berselang, skuad besutan Martin O’Neill balik mengancam lewat tendangan Fletcher dan memaksa Hart melakukan penyelamatan gemilang. Sayangnya, peluang tersebut tidak dihitung wasit karena Fletcher berada dalam posisi offside.
City yang terus menekan akhirnya mampu menambah keunggulannya pada menit ke-60. Sergio Aguero yang baru masuk menggantikan Balotelli langsung menunjukkan kualitasnya sebagai bomber jempolan. Menyambut umpan silang mendatar Kolarov, bomber internasional Argentina sukses mencocor bola yang tak mampu dibendung Mignolet.
Unggul dua gol, City tak juga mengendurkan serangan. Malah, tekanan yang mereka lancarkan kian menjadi-jadi. Menit ke-69, tendangan Tevez dari dalam kotak penalti hanya tipis melintas di sisi tiang gawang. Semenit berselang, Tevez memaksa Mignolet keluar dari gawangnya dan melepaskan umpan ke David Silva. Sialnya, tendangan chip pemain intenasional Spanyol dari luar kotak penalti hanya menerpa mistar gawang. Menit ke-73, Richards kembali nyaris mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, sundulannya dari jarak dekat masih mampu digagalkan Mignolet yang cukup bekerja keras sepanjang babak kedua ini.
Memasuki sepuluh menit terakhir laga, City masih terus menekan, sementara Sunderland belum menyerah dan terus mencoba membongkar pertahanan rapat City. Di msa injury time, James Milner membawa City kian menunjukkan supremasinya lewat golnya dari tendangan bebas yang sedikit mengenai pemain Sunderland. Skor 3-0 menjadi akhir laga.
Dengan kemenangan ini, City sukses merangsek dua tingkat dari posisi empat ke urutan dua. Dengan koleksi 14 poin, City menempel ketat Chelsea dengan hanya terpaut dua poin. Namun, Chelsea bisa kembali menjauhkan jarak apabila menang melawan Norwich City, beberapa jam berselang.
Susunan Pemain:
MANCHESTER CITY: Hart, Zabaleta, Richards, Lescott, Kolarov, Milner, Barry, Yaya Toure, Silva/Rodwell (89’), Balotelli/Aguero (56’), Tevez/Clichy (86’)
SUNDERLAND: Mignolet, Gardner, Cuellar, O'Shea, Rose/Vaughan (61’), Johnson/Saha (67’), Colback, Larsson, McClean, Sessegnon/Campbell (83’), Fletcher (acf)
Bermain di hadapan publik Etihad Stadium, Sabtu (6/10/2012), City langsung tancap gas. Absennya kapten tim Vincent Kompany tak lantas membuat City tampil bertahan. Pelatih Roberto Mancini tetap menginstruksikan anak asuhnya bermain menyerang demi mempertahankan rekor tak pernah terkalahkan di kandang yang bertahan dalam 32 laga terakhir.
Performa ofensif City pun langsung membuahkan hasil. Laga baru menginjak menit kelima. Seisi stadion langsung bergemuruh menyambut gol spektakuler Aleksandr Kolarov. Lewat eksekusi bola mati, tendangan bebas Kolarov meluncur deras ke gawang Simon Mignolet. 1-0 City unggul.
Skuad ‘Kucing Hitam’ Sunderland yang musim lalu mampu menahan City 3-3 di Etihad Stadium, coba merespon di menit ke-10. Stephane Sessegnon melepaskan tembakan voli yang sayangnya masih melintas di atas mistar.
City yang terus menekan kembali mendapat peluang di menit ke-20. Carlos Tevez memberikan umpan ke Pablo Zabaleta di sisi kotak penalti. Bek sayap asal Argentina ini pun langsung menyambutnya dengan tembakan, namun masih mampu diblok Mignolet.
Sepuluh menit berselang, giliran Mario Balotelli yang mendapatkan peluang mencetak gol. Berawal dari umpan silang Zabaleta ke muka gawang, Balotelli yang berada dalam kawalan bek Sunderland, gagal menyambar dengan sempurna, sehingga bola hanya melebar.
Sunderland yang banyak tertekan hanya sesekali mengancam gawang Hart. Salah satunya lewat tendangan mesin golnya, Stephen Fletcher. Sayang, tendangan Fletcher dari dalam kotak penalti masih terlalu lemah sehingga mudah diantisipasi Hart. Skor 1-0 untuk City bertahan hingga turun minum.
Memasuki interval kedua, laga langsung berlangsung dengan tempo cepat. Sunderland membuka peluang lebih dulu lewat aksi Fletcher namun masih gagal membuahkan hasil. Namun, aksi tersebut langsung dibalas dengan dua peluang emas yang diciptakan City. Pertama, tendangan Yaya Toure masih mampu ditepis Mignolet.
Sementara yang kedua, Mignolet harus berterima kasih kepada Danny Rose yang sukses mementahkan bola hasil tendangan Micah Richards tepat di garis gawang. Dua menit berselang, skuad besutan Martin O’Neill balik mengancam lewat tendangan Fletcher dan memaksa Hart melakukan penyelamatan gemilang. Sayangnya, peluang tersebut tidak dihitung wasit karena Fletcher berada dalam posisi offside.
City yang terus menekan akhirnya mampu menambah keunggulannya pada menit ke-60. Sergio Aguero yang baru masuk menggantikan Balotelli langsung menunjukkan kualitasnya sebagai bomber jempolan. Menyambut umpan silang mendatar Kolarov, bomber internasional Argentina sukses mencocor bola yang tak mampu dibendung Mignolet.
Unggul dua gol, City tak juga mengendurkan serangan. Malah, tekanan yang mereka lancarkan kian menjadi-jadi. Menit ke-69, tendangan Tevez dari dalam kotak penalti hanya tipis melintas di sisi tiang gawang. Semenit berselang, Tevez memaksa Mignolet keluar dari gawangnya dan melepaskan umpan ke David Silva. Sialnya, tendangan chip pemain intenasional Spanyol dari luar kotak penalti hanya menerpa mistar gawang. Menit ke-73, Richards kembali nyaris mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, sundulannya dari jarak dekat masih mampu digagalkan Mignolet yang cukup bekerja keras sepanjang babak kedua ini.
Memasuki sepuluh menit terakhir laga, City masih terus menekan, sementara Sunderland belum menyerah dan terus mencoba membongkar pertahanan rapat City. Di msa injury time, James Milner membawa City kian menunjukkan supremasinya lewat golnya dari tendangan bebas yang sedikit mengenai pemain Sunderland. Skor 3-0 menjadi akhir laga.
Dengan kemenangan ini, City sukses merangsek dua tingkat dari posisi empat ke urutan dua. Dengan koleksi 14 poin, City menempel ketat Chelsea dengan hanya terpaut dua poin. Namun, Chelsea bisa kembali menjauhkan jarak apabila menang melawan Norwich City, beberapa jam berselang.
Susunan Pemain:
MANCHESTER CITY: Hart, Zabaleta, Richards, Lescott, Kolarov, Milner, Barry, Yaya Toure, Silva/Rodwell (89’), Balotelli/Aguero (56’), Tevez/Clichy (86’)
SUNDERLAND: Mignolet, Gardner, Cuellar, O'Shea, Rose/Vaughan (61’), Johnson/Saha (67’), Colback, Larsson, McClean, Sessegnon/Campbell (83’), Fletcher (acf)
Tidak ada komentar: